Ajak #stoptawuran #jagakampungkita Kapolsek Makasar Sambang Dialogis dengan Remaja Kober Kebon Pala



LUGAS | Makasar, Jakarta Timur - Kapolsek Makasar KOMPOL ZAINI A ZAINURI, S.Kom., S.I.K., MM pada Kamis (07/07/2022) sore melaksanakan kegiatan kunjungan dialogis dan memberikan himbauan kepada para remaja eks pelaku tawuran di lingkungan Kelurahan Kebon Pala Kecamatan Makasar Jakarta Timur.

"Adik-adik yang notabene masih muda harusnya fokus untuk belajar bukan untuk tawuran, malu kepada orang tua dan lingkungan," ucap Kapolsek Makasar Kompol Zaini A Zainuri.

Dikatakan Kapolsek, maksud kedatangannya sebagai perhatian kepolisian dalam rangka pembinaan terhadap warga terutama generasi muda di lingkungan wilayah hukum Polsek Makasar, khususnya remaja "kober" yang merupakan gabungan remaja dari beberapa RW.

"Kami hadir disini sebagai bentuk perhatian kami sebagai polisi untuk membina warga di lingkungan kecamatan Makasar Jakarta Timur," kata Kapolsek.



Kapolsek juga menekankan bahwa dalam menangani kenakalan remaja saat ini bukan lagi dengan penangkapan, melainkan cara persuasif dan humanis.

"Kami mengedepankan cara cara persuasif agar ada keinginan berubah dari diri sendiri menjadi lebih baik," ucap Kapolsek.

Untuk itu Kapolsek mengajak kepada para remaja untuk menyongsong masa depan lebih baik.

"Kepada adik-adik mari kita tutup lembaran yang kemarin, yang kurang bagus, kedepan kita songsong dengan kegiatan yg positif," ujar Kapolsek.

Kapolsek juga mengajak kepada ketua RW, RT dan keamanan setempat aga dapat bersama-sama membina para remaja dengan kegiatan-kegiatan yang positif, "sehingga cara berfikir mereka berubah dan dapat memajukan lingkungan tempat tinggalnya."

Kapolsek Makasar Kompol Zaini A Zainuri juga berjanji akan memfasilitasi beberapa kebutuhan para remaja untuk melakukan kegiatan-kegiatan positif.

"Adik-adik berjanji tidak akan mengulangi kejadian tersebut (tawuran red), saya selaku Kapolsek Makasar akan memfasilitasi kegiatan adik-adik ke arah yang lebih baik," kata Kapolsek seraya menyebut beberapa kegiatan seperti futsal, berbagai lomba agustusan hingga e-sport.

Diungkapkan Kapolsek, program pembinaan remaja eks pelaku tawuran seperti dilakukan di Cipinang Melayu mendapat apresiasi Kapolres sehingga berkenan memberikan hadiah pembinaan.

"Setelah ini kami berharap kepada adik-adik berubah lebih baik. Bapak Kapolres sangat support kegiatan adik-adik yang positif. Kedepan mari kita sama-sama menjaga lingkungan untuk menciptakan situasi yang aman dan tertib," pungkas Kapolsek.

Kegiatan kunjungan Kapolsek Makasar Kompol Zaini A Zainuri, S.Kom., S.I.K., MM.,  di  Jl. Musholla Al Musyawar RT 015/02 Kebon Pala yang biasa disebut kawasan Kober karena berada di sekitar TPU (Taman Pemakaman Umum atau kuburan) diwarnai dengan suasana akrab.



Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Makasar KOMPOL ZAINI A ZAINURI, S.KOM, SIK, MM didampingi bapak asuh para remaja kober yaitu Kanit Reskrim  IPTU MOCH ZEN, SH. Hadir juga Panit I Reskrim IPTU H SAIPUDIN, SH., Kasipem Kebon Pala Sigit Priyono, Bhabinkamtibmas Kebon Pala Bripka Sigit Haryanto, Babinsa 1 SERMA Bambang P, Babinsa 2  SERKA Gunawan, Babinpotdirga SERKA Supriyadi. Kasatgas Pol PP kelurahan Makasar Johan Wahyudi, ketua FKDM Kelurahan Kebon Pala H. Maschur, ketua RT 015/02 Mukhtar, keamanan lingkungan Albertus Joni beserta 11 remaja,  sejumlah tokoh pemuda dan masyarakat sekitar.

Kunjungan dialogis Kapolsek menindaklanjuti kejadian tawuran yang terjadi pada hari Selasa tanggal 28 Juni 2022 sekira pukul 02.30 dini hari di Jl. Jengki - Cipinang Asem depan TPU. Tidak ada korban dalam kejadian tersebut.

Albertus Joni yang biasa disapa Bang Jon, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas kehadiran Kapolsek, dan membuat warga merasa diperhatikan.

"Terimakasih kepada bapak kapolsek yang mau hadir di lingkungan kami. Perlu adik-adik pahami ini suatu kehormatan bagi kita warga RW 02, bapak kapolsek mau hadir di lingkungan kita," ucap Bang Jon yang dituakan dan dianggap senior oleh para remaja kober.

Lanjutnya, "kami mohon kepada adik-adik semua kedepan lebih baik lagi, jangan ada lagi tawuran, mari kita sama-sama jaga lingkungan biar aman dan tentram."

Hal senada diungkapkan ketua RT 015/02, Muhtar yang menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Kapolsek atas kunjungan dalam rangka pembinaan para remaja.

"Masa depan ada pada anak-anak semua yang akan menggantikan kita yang sudah tua. Kami ini orang tua yang menginginkan anak-anak berhasil sukses dan menjadi potensi masadepan bangsa," ujar Muhtar.

Sementara itu lurah Kebon Pala melalui Kasipem Sigit Priyono mengungkapkan langkah yang dilakukan  Kapolsek menangani masalah kenakalan remaja dengan cara persuasif dan humanis sangat baik dan perlu didukung semua pihak.

"Saya mohon pak RT, pak RW, mari kita jaga anak-anak kita," ucap Kasipem.

Usai pengarahan, Kapolsek menyerahkan satu unit meja karambol kepada perwakilan remaja disaksikan seluruh yang hadir.


Tidak ada komentar