Serap Aspirasi, Kapolsek Bekasi Utara Kongkow Bareng Warga


LUGAS | Kota Bekasi - Dalam rangka silaturahmi dan menyerap aspirasi warga, Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan A, SH. MM beserta jajaran mengunjungi RT. 04/07 Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Senin (31/10/2022) 

Dalam kunjungan tersebut Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan A, SH.MM
Didampingi Wakapolsek Bekasi Utara AKP Winarsih, Kanit Samapta Polsek Bekasi Utara AKP Saripudin, Kanit Reskrim Polsek Bekasi Utara Iptu Slamet Haryadi, SH, Babinkamtibmas Aipda Tukiran, Spd, Ketua RW 07 Iksan Said, SPd dan jajaran pengurus.

Kegiatan Kapolsek Bekasi Utara merupakan  kegiatan menyeluruh yang dilaksanakan secara bergantian, Kapolsek dan jajaran disambut warga Marga Mulya dengan hangat.

Dalam sambutanya  Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan adalah silaturahmi dan berbincang dengan warga dalam  rangka menjalin kedekatan dan mendengar aspirasi warga. 

"Alhamdulillah kita semua sehat, bapak-bapak dan ibu-ibu juga sehat. Itu adalah nikmat yang luar biasa dan wajib kita semua syukuri. Kehadiran kami silaturahmi dengan warga di sini dalam rangka menjalin kedekatan polisi dengan warga dan juga menampung aspirasi dari warga dalam rangka upaya menciptakan kamtibmas di lingkungan," kata Kapolsek. 

Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan memberikan kesempatan kepada warga untuk menyampaikan informasi ataupun aspirasi dengan membuka sesi tanya jawab. 

Heri Santoso ketua RT. 04 menyampaikan kepada kapolsek bahwa di wilayahnya selalu menjadi langganan tongkrongan anak-anak muda dengan membawa wanita cabe-cabean yang sangat mengganggu warga. 

Iksan ketua RW. O7 Marga Mulya menyampaikan ke kapolsek bahwa di wilayahnya masih ada warga yang belum paham larangan membawa senjata tajam, sehingga ke mana-mana membawa senjata tajam. 

Sedangkan Suryani, warga Marga Mulya menyampaikan perlunya polsek bekerja sama dengan kecamatan dalam menangani anak terlantar. 
Sebagai warga yang kebetulan bekerja di kecamatan Suryani sangat paham bahwa anak terlantar itu perlu penanganan dan diperlukan kerjasama semua pihak termasuk dari polsek. 

Menanggapi aspirasi dan informasi dari warga Marga Mulya, kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan merasa bangga dan memberikan jawaban serta solusi, dengan demikian warga merasa terperhatikan dan merasa ada kedekatan dengan kapolsek. 

"Terimakasih atas pertanyaan, aspirasi dan juga informasi yang diberikan, respon dari bapak-bapak ibu sekalian menunjukan bahwa semua peduli terhadap keamanan, ketertiban masyarakat," Kata Kompol Arwan. 

Lanjutnya, "itulah kenapa kenapa kami hadir disini, kami ingin ada komunikasi yang baik dalam rangka menerima aspirasi dan informasi warga"

Selanjutnya kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan  menjelaskan pertanyaan dan informasi warga. 

"Terkait banyaknya anak muda pada nongkrong dan membawa cabe-cabean yang dianggap menggangu pasti kami segera merespon, kami akan cepatan tangani, kami akan datang dan akan kami bubarkan anak-anak itu. Adapun mengenai warga yang kurang paham larangan membawa senjata tajam, kami sampaikan bahwa membawa senjata tajam kemana- mana itu tidak dibolehkan, itu ada aturanya, kalau melanggar bisa dipidanakan. jadi kalau bepergian atau ronda malam ya tidak usah bawa senjata tajam.

Untuk masukkan dari ibu Suryani kami sangat senang, kami siap bekerja sama agar orang terlantar itu dapat disalurkan  ditempat yang semestinya," tutup Kapolsek. 

Dalam pantauan lugas, kegiatan berlangsung tertib, hangat dan penuh kekeluargaan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Tidak ada komentar