Wajah Sumringah Pedagang Setelah Kapolsek Bekasi Utara Kembali Serahkan Bantuan

LUGAS | Kota Bekasi - Wajah  Sumringah para Pedagang Kaki lima (PKL) kembali terlihat  setelah Kapolsek Bekasi Utara memberikan bantuan modal kepada delapan pedagang di wilayah Kali Abang dan sebelas pedagang di kelurahan Marga Mulya, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Rabu (23/11/2022). 

Bantuan tunai sebagai bantuan untuk modal usaha yang diberikan kepada pedagang dalam rangka HUT Polda metro jaya yang ke 73. Kali ini sasarannya adalah para pedagang yang berjualan di wilayah Bekasi Utara yang menerima bantuan tunai dari Polda metro jaya sebanyak masing-masing lima ratus ribu. 


Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan SH MM mengatakan, pihaknya sudah memberikan bantuan modal usaha kepada delapan orang pedagang penerima bantuan dari Polda metro jaya. 
Penyaluran selanjutnya akan diberikan bergiliran per wilayah, sampai selesai jumlah keseluruhan masyarakat pedagang kaki lima dan warung. 
Sebagai pedagang paijo yang menerima  bantuan modal senang dengan pemberian modal dari kapolsek. Sama halnya paijo, Andin pemilik warung tampak tambah cantik dengan wajah sumringah setelah menerima uang dari  bantuan dari kapolsek. 

"Terima kasih pak polisi, terima kasih pak kapolsek, semoga bantuan ini bermanfaat, semoga bapak-bapak polisi selalu sehat dan banyak rejeki, harapanya nanti dikasih tambahan modal lagi." tutup Andin.

Tidak ada komentar