Pengurus Senkom Mitra Polri Tingkat Kecamatan Sekabupaten Muaro Jambi Dilantik



LUGAS | Muaro Jambi - Sesuai dengan program kerja Pengurus Sentra Komunikasi (SENKOM) Mitra Polri Kabupaten Muaro Jambi tahun 2023, Pengurus Kabupaten menginstruksikan kepada Pengurus Kecamatan untuk menghadiri Pelantikan Pengurus Kecamatan Se-Kabupaten Muaro Jambi, kemudian dilanjutkan dengan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Organisasi bagi semua Pengurus Kecamatan. Kegiatan ini dilaksanakan di RT 08 Kelurahan Pijoan, Kecamatan Jambi Luar Kota Kabupaten Muaro Jambi.

Acara ini diikuti oleh Pembina Senkom Kabupaten, Pengurus Harian Senkom Kabupaten Muaro Jambi, Pengurus Harian 7 kecamatan dari total 11 Kecamatan sekabupaten Muaro Jambi. Ketujuh kecamatan itu ialah Sungai Bahar, Bahar Utara, Bahar Selatan, Sungai Gelam, Jambi Luar Kota, Sekernan dan Mestong. Untuk kecamatan Kumpeh, Kumpeh Ulu, Maro Sebo, Taman Rajo kemungkinan akan dilaksanakan dikesempatan lain.




Turut hadir dalam acara ini KBO Satbinmas Polres Muaro Jambi Ipda Ibnu. S yang mewakili Kasat Binmas Polres Muaro Jambi yang berhalangan hadir karena ada kegiatan yang bersamaan. Ibnu mengatakan Binmas siap memberikan pembekalan bagi anggota Senkom di Bidang Kamtibmas. Sebagaimana nota kesepahaman yang sudah disepakati antara Senkom dan Polri. Setiap anggota Senkom jika memberikan informasi kepada Polisi harus informasi yang memang sudah A1, jangan sampai  informasi belum jelas sudah disampaikan ke Polisi, karena Senkom adalah Sentra Komunikasi Mitra Polri.

"Binmas siap memberikan pembekalan bagi anggota Senkom di Bidang Kamtibmas. Sebagaimana nota kesepahaman yang sudah disepakati antara Senkom dan Polri," ujar Ibnu. Sehingga diharapkan ketika anggota Senkom memberikan informasi kepada Polisi merupakan informasi yang sudah A1 atau valid.

"Jangan sampai  informasi belum jelas sudah disampaikan ke Polisi, karena Senkom adalah Sentra Komunikasi Mitra Polri," ucap Ibnu.



H. Wawan Hermanto selaku Ketua Senkom Kabupaten Muaro Jambi memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para Satbinmas yang telah hadir pada acara ini.

"Saya selalu Ketua Senkom Kabupaten Muaro Jambi berterima kasih kepada jajaran Satbinmas Polres Muaro Jambi yang telah menyempatkan hadir pada acara ini, semoga sinergi antara Senkom dan Polri terus terjaga seperti yang sudah tertuang dalam MoU antara Senkom dengan Kepolisian," tutup Wawan.



(LUGAS/Triyono Arif Safidin)

Tidak ada komentar