Sambut HUT Kemerdekaan RI ke 79, RW 01 Jaticempaka Ikuti Lomba K3


LUGAS | Kota Bekasi - Dengan spirit "HEPI" (Humanis, Edukatif, Profesional dan Inovatif) serta gotong royong. RW 01 Kelurahan Jaticempaka mengikuti lomba K3 (Ketertiban, Keindahan dan  Kebersihan) dalam rangka menyambut HUT kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia. Kegiatan penilaian oleh Tim dari Kecamatan Pondokgede dilaksanakan di RW 01 Kelurahan Jaticempaka, Kecamatan Pondokgede, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (5/8/2024).

Kegiatan penilaian K3 di Kecamatan Pondokgede diikuti oleh 5 Kelurahan, yakni, Kelurahan Jaticempaka, Kelurahan Jatimakmur, Kelurahan Jatiwaringin, Kelurahan Jatibening dan kelurahan Jatibening Baru.

Kelurahan Jaticempaka sendiri menunjuk RW 01 sebagai peserta lomba K3. 
Kegiatan ini disambut dengan antusias dan penuh semangat dari RW 01 yang terpilih mewakili Kelurahan Jaticempaka. Dari tahun ke tahun lomba K3 ini menjadi semakin baik, karena setiap RW yang ditunjuk sudah mempersiapkan kondisi dilingkungannya agar lebih baik. Selain itu lomba K3 ini sebagai pemicu agar di wilayah Kelurahan Jaticempaka tetap terjaga kebersihan keindahan dan ketertibannya.

Parhanullah selaku Ketua RW 01  mengungkapkan bahwa dalam lomba ini bukan jumlah nominal uang yang diperebutkan, akan tetapi semangat dan kepedulian warga dalam menjaga kebersihan, keindahan dan ketertiban,“ dalam lomba ini kita bersaing untuk menjadi juara, tapi bukan hadiah yang menjadi tujuan utama melainkan kondisi di wilayah Kelurahan Jaticempaka ini tetap bersih dan enak dilihat”, ungkapnya.

Bukan tanpa alasan RW 01 ditunjuk mewakili Kelurahan dalam lomba K3, sebelumnya telah diadakan seleksi dan penilaian dari pihak Kelurahan tentang keindahan  Ketertiban dan kebersihan. Untuk ketertiban sendiri RW 01 pernah mewakili Polres Metro Bekasi dalam lomba Pengamanan Lingkungan Masyarakat se Polda Metro Jaya dan meraih juara ke tiga.

Tim penilai dari beberapa instansi dihadirkan dalam kegiatan ini, seperti Kasi Pemerintahan Kecamatan, Kasi Sosial Kecamatan, Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan, Kasi pemberdagaan Masyarakat, Kasi Ketentraman dan Keteritban Kecamatan, hadir juga tim penilai dari Polsek Pondokgede, Koramil, RSUD, Dinas Lingkungan Hidup, Puskesmas dan FKRW Kecamatan. 

H. Mulyadi selaku Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban menyampaikan bahwa K3 mampu membentuk  kebersamaan dan kepedulian warga agar lebih peduli dengan lingkungan sekitarnya. Dirinya mengajak kepada para RW agar mempersiapkan lagi untuk tahun depan, karena kegiatan lomba ini menjadi agenda rutin tiap tahunnya. 

" Dengan melaksanakan praktek K3, bisa menumbuhkan sikap kekeluargaan dan juga meningkatkan kesehatan dan keindahan serta Ketertiban. Mari pak RW, siapkan kondisi lingkungan agar sesuai dengan point-point Lomba K3 agar ketika tahun depan dilombakan lagi, bisa meraih juara tertinggi” ujarnya.

Amir, lurah Jaticempaka berharap bahwa, setiap RW yang ikut serta dalam lomba ini bisa bersaing dengan ketat dan membuat kondisi lingkungan dari setiap RW mengalami peningkatan dan kesadaran masyarakatnya sehingga tercapai keindahan ketertiban dan kebersihan.

 “Pak RW, saya berharap setiap RW yang ikut serta dalam lomba ini, memiliki kondisi lingkungan yang luar biasa dan semakin baik. Kegiatan ini bertujuan untuk menilai kinerja dan upaya masyarakat dalam menjaga keamanan, kebersihan dan keindahan lingkungan  setempat. Setelah mengikuti kegiatan ini warga setempat  menjadi  tahu aspek apa saja yang harus ada dalam penilaian lomba K3 menjaga lingkungan bersih, rapi, aman, dan tertata dengan baik  dan indah," pungkas Lurah.

Acara penilaian K3  dihadiri jajaran kasi dan staf Kecamatan Pondokgede, Amir Lurah Jaticempaka dan jajaran, Ketua TP PKK Kelurahan Ny. Ambarwati, Polsek, Koramil, Dinas  Lingkungan Hidup, RSUD, Puskesmas, Ketua FKRW Kecamatan, Ketua RW,  para Ketua RT dan para tokoh, TP PKK, Posyandu, Linmas, Pokdarkamtibmas Bhayangkara dan hiburan oleh Tim Qosidah Al Basyariah pimpinan Hj. Erwin. (Agus W)











Tidak ada komentar