LUGAS | Minas, Siak – Polres Siak menggelar Operasi Zebra Lancang Kuning Tahun 2024 di Jalan Lintas Pekanbaru - Duri KM 31, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak. Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu pagi ini dipimpin langsung oleh Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K., M.Si, dengan didampingi oleh Kasat Lantas Polres Siak, AKP Kaliman Siregar, S.H., M.M. Operasi berlangsung dari pukul 09.00 hingga 11.30 WIB dan melibatkan berbagai unsur kepolisian setempat.
Dalam operasi tersebut, beberapa personel dari Satlantas Polres Siak turut serta, di antaranya KBO Sat Lantas Ipda Wandri Dodi, Kanit Lantas Polsek Minas AKP Enda, Kanit Regident Iptu Eunike Damanik, S.Trk, M.H, serta Kanit Kamsel Ipda Ariawan KS, S.H. Operasi Zebra ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pengguna jalan terhadap pentingnya keselamatan, keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar lantas).
Selama operasi, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi langsung turun ke lapangan untuk memberikan helm kepada pengguna jalan yang melintas tanpa pelindung kepala. Tak hanya itu, beberapa pengguna jalan juga menerima leaflet berisi pesan-pesan keselamatan berkendara sebagai bagian dari edukasi dan sosialisasi tertib lalu lintas.
Kapolres Siak menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif guna menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah Siak, khususnya di ruas jalan lintas yang padat kendaraan.
"Operasi Zebra ini diharapkan dapat mengingatkan masyarakat untuk selalu mematuhi aturan berlalu lintas, sehingga angka kecelakaan dapat ditekan dan situasi lalu lintas tetap kondusif," ungkap Kapolres.
Operasi Zebra Lancang Kuning merupakan agenda rutin yang digelar setiap tahun sebagai bentuk implementasi program Kepolisian untuk menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman bagi masyarakat. Selain penindakan, kegiatan ini menitikberatkan pada pendekatan persuasif melalui edukasi, sehingga masyarakat semakin sadar pentingnya keselamatan di jalan raya.
Para pengguna jalan di sekitar Kecamatan Minas menyambut baik kegiatan ini dan berharap kesadaran berkendara yang aman dan tertib dapat terus meningkat di kalangan masyarakat.
Sumber Humas Polres Siak
Tidak ada komentar