Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kunjungan Pelajar Ramaikan #IIMS2014

| 23 September WIB |
LUGAS | Jakarta - Seperti telah diberitakan sebelumnya, pada hari ini (23/09) pameran kendaraan mobil terbesar di Indonesia, IIMS 2014, juga diramaikan dengan hadirnya ratusan pelajar dari berbagai sekolah di Jakarta untuk menjadi saksi perkembangan industri otomotif Indonesia dalam program Student Day. Selain pelajar, program ini juga diikuti oleh anak-anak dari panti asuhan.

Sekitar 500 pelajar dari berbagai sekolah kejuruan, seperti SMKN 56, SMKN 5, SMKN 1 Bekasi, SMKN 1 Sukabumi, SMKN Taman Siswa Bekasi, Cinta Kasih Suci serta Panti Asuhan Yaqin. Para pelajar dan anak-anak panti asuhan ini diajak berkeliling area pameran untuk melihat secara langsung berbagai kendaraan terbaru yang dipamerkan. Mereka juga berkeliling di area outdoor dan semi permanen untuk melihat berbagai produk pendukung industri otomotif dalam negeri. Beberapa booth yang dikunjungi oleh para pelajar antara lain Mazda, Ford, Nissan, Daihatsu, Mitsubishi, Toyota, Honda, Chevrolet, KIA, Suzuki, Tata Motors, Chrysler, dan Pertamina.

Untuk menyambut Student Day, booth Suzuki menggelar student mini talkshow yang dihadiri oleh para pelajar dari SMKN 54 Jakarta, SMK Bina Mandiri Bekasi, SMKN 26 Jakarta, dan SMKN 5 Jakarta. Pada kesempatan tersebut, Dimelza Sharindradini, Head Of 4W Communications Development PT. Suzuki Indomobil Sales menjelaskan kepada para pelajar mengenai sejarah Suzuki, tekhnologi terbaru serta mesin-mesin yang digunakan Suzuki. Pada kesempatan tersebut Suzuki juga mendonasikan mesin (cutting engine) kepada SMKN 54 Jakarta dan SMK Bina Mandiri Bekasi.

Kegiatan ini terlihat mendapat sambutan yang luar biasa dari para pelajar. Guru pendamping dari SMKN 5 Jakarta, Ismaninggar, mengungkapkan harapannya agar Suzuki bisa membantu siswa yang ada di sekolahnya dengan memberikan bantuan berupa mesin, serta akses untuk mengunjungi pabrik Suzuki di Cikarang. “Hal ini agar para pelajar bisa melihat cara merakit mesin Suzuki dan memperluas pengetahuan mereka langsung di lapangan,” ujar Ismaninggar. Hal senada dilontarkan oleh Surya, pelajar dari SMKN 5 yang, selain berharap bisa mengunjungi pabrik Suzuki, juga berharap bisa melakukan praktik kerja langsung atau magang di Suzuki. “Saya juga berharap APM bisa membuka lowongan bagi kami, para pelajar sekolah kejuruan,” tambahnya.  

Di booth Suzuki juga ada penyerahan Donasi berupa 1 unit Cutting Engine Ertiga dan Paket buku referensi dari Suzuki yang diserahkan oleh Rifky sebagai Head Service of PT.Suzuki Indomobil Sales kepada pihak sekolah dari SMK BIna Mandiri Bekasi yang diterima oleh Endah Sulistyani ,sedangkan dari Suzuki diserahkan oleh Dimelza Sharindradini selaku Head Of Automobile Communications Development PT. Suzuki Indomobil Sales kepada Sahabat Bacin, perwakilan guru SMKN 56.

[rilis]

PROMO PAKET UMRAH

TIKET KAI NATAL/TAHUN BARU 2024

×
Berita Terbaru Update