Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Aktif Berkegiatan, Yayasan Pilar Ilmu Mendapat Akreditasi dari Kementerian Sosial

| 13 September WIB |
Salah satu kegiatan Yayasan Pilar Imu memberikan Santunan Lebaran Yatim di bulan Muharram

LUGAS | Kota Bekasi - Yayasan Pilar Ilmu mendapat kunjungan jajaran Dinas Sosial Kota Bekasi pada Sabtu (12/09/2020) guna pendataan persiapan akreditasi yayasan sosial di Kota Bekasi. Yayasan Pilar Ilmu menjadi salah satu dari  260 yayasan sosial di Kota Bekasi yang didata dan diakreditasi oleh Kementerian Sosial RI.

"Kemarin ada program dari Kementerian Sosial. ada program akreditasi, karena mungkin banyak yayasan tapi tidak jalan, tidak beraktivitas, dari 250an lebih yang aktif ya sekitar 180 sampai 200 yayasan," kata Sekretaris Dinas Kota Bekasi Asep Kadarisman disela-sela kunjungan ke Yayasan Pilar  Ilmu di Jl. H. Dzulkhoir Rt. 03/12 No. 21 Desa Jakamulya, Cikunir, Kota Bekasi.

Salah satu yayasan di Kota Bekasi yang tengah bersiap mendapat akreditasi adalah Yayasan Pilar Ilmu.

"Dari akreditasi ini,  Dinas Sosial telah menyiapkan anggaran dan pendampingan ke setiap yayasan termasuk ke Yayasan Pilar Ilmu," ujar Asep.

Asep mengimbau yayasan yang ada di Kota Bekasi untuk aktif melakukan kegiatan dan Pelaporan ke dinas sosial sebagai dasar dalam menentukan akreditasi dan perpanjangan yayasan oleh Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat.

Pembina Yayasan Pilar Ilmu, Sumini S.Pd.I, MM merasa berbangga dan terhormat dengan kehadiran pihak Dinas Sosial ke yayasannya dan berharap terus bersinergi dengan Pilar Ilmu.

"Bersyukur pada Allah hari ini kita melakukan kegiatan dalam rangka menyambut tahun baru islam 1442 Hijriyah bisa mengadakan santunan bagi adik-adik yatim dan dhuafa pas dengan kehadiran dinas sosial," ucap Sumini.

"Harapannya kedepan terus bersinergi yang aktif dengan kearifan lokal wabilkhusus pemberdayaan adik-adik yatim dan dhuafa semoga bisa mandiri dan bermartabat," katanya.

Menanggapi kunjungan Dinas Sosial hari itu, Sumini mengucapkan terima kasih atas bantuan berupa pendampingan dan pelatihan oleh dinas sosial Kota Bekasi.

"Pelatihan-pelatihan SDM selama ini kami terus dibina bagaimana menjadi LKS Lembaga Kesejahteraan Sosial yang baik dan pendampingan dalam pemberian bantuan dari Dinas Sosial Jawa Barat dan sebagainya," ucap Sumini.

Yayasan Pilar Ilmu selama ini berkontribusi dalam pembangunan sektor Pendidikan masyarakat berdasar kearifan lokal.

Bentuknya berupa pemberian Pendidikan formal dan Informal dengan  pelatihan-pelatihan bagi masyarakat sekitar agar bisa mandiri dan sejahtera.


Tentang Yayasan Pilar Ilmu


Yayasan Pilar Ilmu bergerak dalam pembangunan sektor pendidikan di lingkungan sekitar untuk memperbaiki kualitas dengan memberikan pendidikan formal maupun informal, dan juga memberikan pelatihan yang mengarahkan kepada masyarakat  agar  memiliki berbagai ketrampilan (multi life skill) sehingga  dapat hidup dengan mandiri dan bisa hidup layak.

Visi Yayasan Pilar Ilmu adalah Membangun masyarakat berpendidikan, berakhlakul karimah, berbudi pekerti luhur sehingga menjadi manusia yang cerdas dan bermanfaat.

Sedangkan misi yang dikembangkan  adalah mencetak sumber daya manusia yang berkualitas dengan penguasaan IPTEK dan  IMTAQ agar mampu menjadi Pelopor Perubahan; mengelola tanah dan atau bangunan yang berasal dari wakaf, hibah, atau lainnya untuk dibangun/dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kemaslahatan umat; memberdayakan anak yatim, piatu, yatim piatu, kaum dhuafa’ dan anak-anak yang berprestasi dengan memberikan pendidikan dan keterampilan yang layak; memberikan bantuan kemanusiaan kepada anak yatim, piatu, yatim piatu, dan masyarakat kurang mampu agar mendapatkan kehidupan yang layak; dan berperan aktif dalam kegiatan pelestarian lingkungan hidup.

Yayasan Pilar Ilmu memiliki program kerja bidang kemanusiaan, sosial dan keagamaan. Di bidang kemanusiaan antara lain memberikan bantuan kepada korban bencana alam, memberikan bantuan kepada anak yatim, piatu dan kaum dzuafa/ fakir miskin; memberikan konsultasi dan bantuan hukum gratis.

Sedangkan di bidang sosial, Sumini mengungkapkan yayasannya mendirikan sarana pendidikan berupa TPA/TK; menyelenggarakan PKBM (Kejar paket A.B.C); mendirikan Panti Asuhan; memberikan Bimbingan Kelompok Belajar Usaha ( Kursus Ketrampilan) dan Pelayanan Medical Cek Up Gratis.

Sementara di bidang keagamaan, yayasan mengadakan sarana-sarana ibadah; Ponpes dan Madrasah serta fasilitas pendukungnya; enerima dan menyalurkan Amal, Zakat,Infaq dan Sodaqoh; melaksanakan Syiar Keagamaan; meningkatkan pemahaman beragama dan melakukan Study Banding.

Struktur organisasi Yayasan Pilar Ilmu saat ini menempatkan Sumini sebagai Dewan Pembina, kemudian Retno Sutanto, S.Pd.I selaku pengawas, Supriyanto sebagai ketua dan dibantu Siti Rahmawati (Sekretaris) dan Winarti (Bendahara).

Yayasan Pilar Ilmu berdiri dengan legalitas Akte Notaris Kartika, SH, M.Kn. No.01 Tanggal 12 Mei 2015, SK Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-0007204.AH.01.04.Tahun 2015, DINSOS No. 466.4/51-PS/X/2015, SK Domisili No. 503/01/Kessos/V/2015.

Yayasan Pilar Ilmu beralamat di Jl. H. Dzulkhoir Rt. 03/12 No. 21 Desa Jakamulya, Cikunir, Kota Bekasi 17146

Reporter: Agus Wiebowo | Editor : Mahar Prastowo

PROMO PAKET UMRAH

TIKET KAI NATAL/TAHUN BARU 2024

×
Berita Terbaru Update