Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Rumah Rehabilitasi Pecandu Narkoba Kini Hadir di Kampar Riau

| 01 September WIB |


LUGAS | Pekanbaru - Kabupaten Kampar kini memiliki Rumah Terapi dan Rehabilitasi TB 1 bagi korban dan pemakai narkoba, yakni Al Anshari Foundation. Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengharapkan agar Rumah Terapi itu bisa dibuat nyaman sehingga korban dan pemakai narkoba bisa leluasa menjalankan masa rehabnya.

Hal itu disampaikan Wagubri saat mengadakan pertemuan Wakil Gubernur Riau dengan Al-Anshari Foundation di Ruang Kerja Wakil Gubernur Riau, Selasa (01/09/2020).

"Saya mendukung adanya rumah terapi ini sebagai bentuk kepedulian terhadap para pengguna narkoba," ujar Edy.

Al-Anshari Foundation merupakan tempat terapi dan rehabilitasi bagi pecandu narkotika dan korban penyalahgunaan narkoba yang terletak di Teratak Buluh Kabupaten Kampar. Disana, pengguna narkoba tidak diberikan obat pengganti lain untuk melawan candunya, namun mereka hanya mendapatkan terapi, dimana nuasanya dibuat seperti kehidupan pesantren.

Selain mendapatkan terapi dimasa rehabilitasinya, pengguna narkoba juga dibekali dengan ilmu agama sehingga selain mendapatkan pemulihan mereka juga mendapatkan ketenangan jiwa.

"Banyak pasien narkoba tidak menemukan kenyamanan saat menjalankan masa rehabilitasi. Salah satunya disebabkan karena tempat dan lingkungan yang membuat mereka merasa terkurung seperti penjara," jelas Edy.

Namun, Wagub mengimbau agar pengurus Al-Anshari Foudation bisa mengatasi pemikiran tersebut supaya rumah terapi dan proses rehabilitasi tidak ditakutkan dan ia berharap semoga banyak pecandu narkoba yang bisa diselamatkan.

"Kenyamanan dalam proses rehabilitasi bisa kita ciptakan sendiri. Semoga Al-Anshari Foundation bisa menciptakan rumah terapi yang nyaman bagi pecandu narkoba," harap Wagub. (MCR/NV)





Editor: Taufik

PROMO PAKET UMRAH

TIKET KAI NATAL/TAHUN BARU 2024

×
Berita Terbaru Update