Gaikindo Ajak Penyandang Cacat Kunjungi #IIMS2014

LUGAS | Jakarta - Pameran mobil biasanya identik dengan acara-acara hiburan yang digelar untuk menarik minat masyarakat agar berkunjung dan menyaksikan beragam produk serta teknologi otomotif terbaru yang dihadirkan oleh para APM. Namun di sela-sela pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) kali ini, GAIKINDO selaku penyelenggara tak pernah melupakan aspek program sosial sebagai wujud kepedulian kepada sesama. Oleh karena itu IIMS secara konsisten IIMS menggelar program sosial tahunan antara lain kunjungan bagi para penyandang cacat (Tour for Disabled).

Hari ini (22/09) IIMS 2014 kembali melaksanakan program sosial kunjungan penyandang cacat dengan mengundang sekitar 68 orang penyandang cacat dari Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI), Provinsi DKI Jakarta. Dengan didampingi oleh panitia, mereka mengelilingi area pameran dimulai dari Gedung Pusat Niaga lalu menuju ke booth Mazda Indonesia, Mitsubishi Fuso (commercial), booth Mitsubishi (passenger), Ford Indonesia, Chrysler dan Toyota.

Di setiap booth yang merek datang, mereka mendapat sambutan hangat dari perwakilan APM. Seperti pada saat mengunjungi booth Mazda dimana anggota PPDI ini disambut antusias oleh Dwi Fedi Parilaksana, PR Expert Mazda, yang menyatakan bahwa melalui kunjungan ini para peserta bisa mendapatkan pengetahuan mengenai kendaraan-kendaraan terbaru. Acara kemudian dilanjutkan dengan penjelasan tentang sejarah dan teknologi Mazda oleh Bonar Pakpahan, Product Planning Expert Mazda.

Sementara di booth Ford rombongan PPDI disambut oleh Lea Kartika Indra, Direktur Komunikasi PT Ford Motor Indonesia yang menjelaskan faktor kenyamanan dan keamanan pada Ford. Tim R&D Ford global melakukan serangkain evaluasi terhadap calon pengguna produk mereka agar bisa memberikan kenyaman optimal, termasuk bagi ibu hamil, lansia, dan lain-lain.

Para penyandang cacat ini pun antusias dengan kesempatan bisa mengunjungi pameran otomotif terbesar di Indonesia ini. Uchi Sanusi, salah satu peserta dari PPDI menyatakan ia merasa senang bisa hadir di pameran IIMS bersama teman-teman sesama penyandang cacat. Ia berharap suatu saat bisa memiliki mobil dengan harga terjangkau. Ketua DPD PPDI DKI Jakarta Didi Leindert yang mendampingi anggotanya mengapresiasi panitia yang telah memfasilitasi para penyandang cacat untuk bisa berkunjung ke IIMS 2014. “Kegiatan ini membantu menambah wawasan kami secara luas mengenai dunia otomotif,” ujar Didi di sela-sela kunjungan mereka di area pameran IIMS 2014. Salah satu harapan yang mereka ungkapkan pada saat kunjungan tersebut adalah agar panitia atau APM peserta pameran bisa membantu mereka dengan memberikan santunan berupa kendaraan operasional bagi yayasan penyandang cacat di Indonesia.

Selain program kunjungan bagi penyandang, panitia IIMS juga konsisten mengadakan program sosial yang manfaatnya sangat besar bagi kehidupan manusia, yaitu kegiatan donor darah. Pada pameran tahun ini, program donor darah akan dibagi menjadi tiga sesi yaitu pada tanggal 23, 25, dan 27 September 2014. Kegiatan ini akan dilakukan di selasar Press Room, Gedung Pusat Niaga, lantai 2 mulai pukul 10.00 – 13.00 WIB. Program ini terbuka bagi seluruh pengunjung maupun exhibitor yang ingin menyumbangkan darahnya.

Abiyoso Wietono, Manajer Divisi Otomotif Dyandra Promosindo menyampaikan bahwa melalui aksi sosial yang dilaksanakan setiap tahun ini pihaknya ingin menunjukkan bahwa IIMS bukan hanya program untuk kelas atas yang terlihat mewah. “Program sosial IIMS ini merupakan wujud kepedulian dan kasih sayang para pelaku industri otomotif bagi sesama manusia, mengingat kita semua adalah bagian dari masyarakat dan semua yang kita lakukan di sini tentu bertujuan untuk kehidupan yang lebih baik,” terang Abiyoso.

[rilis]

Tidak ada komentar