Berlangsung Hikmat, Pelantikan Ketua RT Sekaligus Launching Produk UMKM



LUGAS | Kota Bekasi - Lurah Jakamulya H.Bahrudin, SH., M.Si melantik 3 ketua RT di RW 013 Kelurahan Jakamulya Masa Bhakti Tahun 2023 - 2028. Pelantikan tersebut turut disaksikan Kepala seksi pemerintahan Kelurahan Jakamulya Saugih, S.Sos, bertempat di Balai Warga RT 05 RW 013 Pondok Surya  Mandala, Kelurahan Jakamulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Kamis (26/01/2023). 

Pembacaan Surat Keputusan dibacakan oleh Saugih, S. Sos, selaku kepala seksi pemerintahan kelurahan Jakamulya. 
Ketiga Ketua RT yang dilantik, Ketua RT 05 Setyono, Ketua RT 06 Sarjono  dan Ketua RT 014 Hendri Gumelar. 

Kegiatan sedikitnya dihadiri 50 orang tamu undangan diantaranya yaitu Nuryadi Darmawan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kota Bekasi, H. Bahrudin Lurah Jakamulya, Arja Wijaya Sekretaris Kelurahan, Saugih Kepala seksi pemerintahan dan para staf kelurahan Jakamulya, Serda Guntur Gultom Bhabinkamtimbas Jakamulya, Pokdarkamtibmas Bhayangkara Jakamulya, Ketua RW 013 Gunanto beserta Jajaran, Ketua RT 05 Dedy Rudyanto dan jajaran, para Ketua RT yang dilantik, Kader PKK, Kader Posyandu dan para tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya H. Bahrudin Lurah Jakamulya menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasinya pada Ketua RT dan jajaranya.

"Kami ucapkan  terimaksih dan apresiasi yang tinggi atas kekompakan para ketua RT dan RW di Jakamulya. Para Ketua RT yang sudah terpilih adalah hal pokok pelayanan masyarakat maka layanilah warga dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, selain itu untuk. Bisa menciptakan situasi wilayah yang aman dan damai," ucap  H. Bahrudin.



Dedy Rudyanto Ketua RT 05 RW 013  Kelurahan Jakamulya dalam sambutannya mengajak para pengurus RT dan RW  untuk menyejahterakan masyarakat di wilayahnya. Rudyanto mengucapkan terimakasih atas kepercayaan warga selama ini. 

"Para Ketua  RT/RW  terus menjalin kerjasama yang baik diantara sesama pengurus dan antara pengurus dengan warga, serta terus berkoordinasi dengan kelurahan. Saya berharap para pengurus RT dan RW menjadi perpanjangan tangan darl  pemerintah Kota Bekasi untuk mau dan siap bekerja sama dengan RW dan pihak kelurahan untuk memberikan pelayanan yang prima pada masyarakat," kata Dedy. 

Setyono, Ketua RT 05 yang baru dilantik mengucapkan terima kasih kepada Lurah Jakamulya dan segenap warga RW 05 atas amanah yang diberikan serta mengajak bekerjasama dalam memajukan wilayah RT 05 RW 13 Kelurahan Jakamulya.

Usai memberikan sambutan dan melantik Ketua RT, lurah Bahrudin memotong pita dalam launching produk kelompok usaha wanita mutiara.

Dalam kegiatan pelantikan Ketua RT dan launching produk UMKM, dilaksanakan kegiatan Penyerahan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) dari pengurus PKK periode 2019-2022 Dini Sulistyorini kepada yang baru Titik Setyaning Rejeki. 

"Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pengurus PKK periode 2019-2022 yang telah berkerja dengan sangat baik. pertahankan prestasi yang sudah dicapai di tingkat PKK RW bahkan Kelurahan. Pertahankan segala bentuk kegiatan yang sudah baik dari kepengurusan lama, kompak guyup dan jalin silaturahmi. Bersama kita bisa, tetap ada sampai kapanpun." tutup Dini.











Tidak ada komentar