Wujudkan Pemilu Damai, Polsek Kandis Gandeng Penyelenggara Pemilu Gelar Simulasi Kebakaran


 

LUGAS | Siak - Kepolisian Resor Siak pada Kamis (24/01/2024) berkolaborasi dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Pantia Pengawas Pemilu (Panwaslu), Panitia Pemungutan Suara (PPS), Upika Kecamatan Kandis, dan Pemadam Kebakaran Kandis menggelar simulasi dan pelatihan penggunaan alat Pemadam Kebakaran (APAR) kepada ratusan petugas pemilu se-Kecamatan Kandis dalam Operasi Mantap Brata 2023-2024 di Kecamatan Kandis Kabupaten Siak dan cooling system mewujudkan Pemilu Damai 2024.


Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K. dalam hal ini mewakili Kapolres Siak yang juga bertepatan dengan pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se-Kecamatan Kandis di halaman Kantor UPTD Catatan Sipil jalan Pekanbaru-Duri Km 72 Kandis.


Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K melalui Kapolsek Kandis kepada media mengatakan pihaknya bersama Penyelenggara Pemilu dan Damkar menggelar kegiatan ini dalam rangka mewujudkan Pemilu 2024 yang damai serta dapat menjadi bekal bagi para penyelenggara pemilu sehingga siap jika sewaktu-waktu terjadi insiden di lapangan, khususnya kebakaran.


"Anggota Polsek Kandis Polres Siak bersama dengan Damkar Kecamatan Kandis langsung langsung mendemonstrasikan cara pemadaman kebakaran dengan menggunakan APAR di hadapan para penyelenggara Pemilu yang baru saja dilantik,” ujar Kompol David.


"Kegiatan selesai sekitar pukul 11.10 Wib, selama kegiatan berlangsung situasi berjalan aman dan kondusif," tutup Kapolsek.


Turut hadir Camat Kandis Said Irwan.S.E., Danramil Kandis, Ketua Panwaslu Kecamatan Kandis, Ketua PPK Kecamatan Kandis, Perwakilan Lurah dan Penghulu se-Kecamatan Kandis.


Kepada media, Camat Kandis Said Irwan, S.E. mengungkapkan harapannya Pemilu Damai dapat terwujud di wilayahnya.


"Kami berharap semoga dengan cooling system ini, pemilu damai di Kecamatan Kandis dapat terwujud dengan baik, dan saya mengucapkan terima kasih kepada pihak Kepolisian atas peran aktifnya dalam mensukseskan pemilu damai di Kecamatan Kandis," ujar Said.







Sumber Humas Polres Siak

Editor: Taufik Zackariya 

Tidak ada komentar