LUGAS | Taliabu – Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara, Mislan Syarif, bertemu dengan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Letjen TNI (Purn) AM Putranto di sela kunjungan kerja di Maluku Utara, Sabtu malam, 9 Maret 2025.
Mislan mengungkapkan, pertemuan itu berlangsung dalam suasana penuh keakraban. Ia mengenang kembali masa-masa bertugas bersama Putranto dalam Satgas Garuda di Lebanon saat masih aktif di militer.
"Beliau ini pernah sama-sama di Kostrad dan pernah menjadi komandan saya di Satgas Garuda di Lebanon. Kami sudah tidak asing lagi," kata Mislan.
Dalam pertemuan itu, keduanya membahas berbagai isu strategis, termasuk infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan pengembangan UMKM di Pulau Taliabu dan Kepulauan Sula.
"Beliau sudah melihat langsung kondisi di Taliabu dari udara saat berkunjung menggunakan helikopter. Kami berharap beliau bisa mendorong pemerintah pusat agar lebih memperhatikan Taliabu dan Sula, terutama dalam hal jalan, telekomunikasi, infrastruktur transportasi, air bersih, rumah sakit, tenaga medis, pendidikan, serta pengembangan UMKM," ujar Mislan.
Kunjungan Kepala Staf Kepresidenan ke Maluku Utara kali ini juga didampingi oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Mereka meninjau lokasi pembangunan rumah sakit serta menghadiri peletakan batu pertama peningkatan status rumah sakit dari tipe D ke tipe C di Kabupaten Pulau Taliabu dan Kabupaten Halmahera Timur.
Laporan Sumpono | Editor Mahar Prastowo | LUGAS
Tidak ada komentar