Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Ribka Tjiptaning: Enggak gampang jadi seorang PKI

| 03 Juli WIB |
TABLOIDLUGAS.COM | Jakarta - "Saya bukan kader komunis. Hebat banget, enggak gampang jadi seorang PKI itu," ujar Politikus PDIP Ribka Tjiptaning di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (3/7).

Ribka, mengakui bahwa ayahnya, Raden Mas Soeripto Tjondro Saputro adalah seorang tokoh PKI. Namun dia menegaskan tidak ada kaitan orang tuanya dengan pergerakan komunis di PDIP. Apalagi, para tokoh PKI saat ini sudah mati.

"Aku ini kader PDIP dari tahun 1983. 2010 masuk DPP, saya kader dari bawah," kata dia.

Ribka menegaskan, tidak ada kaitan orang tuanya dengan pergerakan komunis di PDIP. Apalagi, para tokoh PKI saat ini sudah mati.

"Enggak ada lah, aku bukan kader komunis, aku kader PDIP dari tahun 83, PKI dah enggak ada, orang-orang tuanya sudah mati," tutur dia.

"Kenapa itu yang diangkat? Orang PKI-nya pada ke mana, orang udah pada meninggal. Yang dimaksud PKI itu siapa? Orang sudah pada mati kok. Ibu gua saja sudah 92 tahun, udah enggak bisa ngapa-ngapain, sudah budeg," pungkasnya. [L/Mdk/Y!]

PROMO PAKET UMRAH

TIKET KAI NATAL/TAHUN BARU 2024

×
Berita Terbaru Update